Gambar Sampul PJOK · Bab VII Renang Gaya Punggung
PJOK · Bab VII Renang Gaya Punggung
BudiAryantoMargono, dkk

24/08/2021 09:32:24

SMP 9 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman
Renang Gaya PunggungIBCDFEKJMPQOHGANS65Kalian kenal gaya berenang seperti gambar di atas? Renang dengan posisi badan telentang tidak seperti gaya renang lain yang tengkurap. Gaya berenang dengan telentang seperti gambar tersebut adalah gaya punggung atau dalam bahasa Inggris disebut back crawl stroke. Renang gaya punggung dilakukan dengan posisi badan telentang, wajah menghadap ke atas, gerakan kaki seperti orang berjalan, dan gerakan tangan berputar ke arah belakang. Renang gaya punggung sangat mengasyikkan, karena wajah kalian menghadap ke atas, menatap langit.Kata KunciRenang Gaya PunggungGaya punggung | Teknik gerakan kaki | Teknik gerakan lengan | PernapasanBab VIIlh6.ggpht.com
Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas IXINCDFEKJMPQOHGABS66Di kelas VII dan VIII kalian telah mempelajari renang gaya bebas, dada, dan kupu-kupu. Pada bab ini kalian akan mempelajari renang gaya punggung. Seperti penjelasan pada renang gaya lainnya, kita juga akan mempelajari teknik dasar gerakan kaki, gerakan tangan, dan pernapasan pada renang gaya punggung. Nah, setelah mempelajari bab ini, diharapkan kalian mampu mempraktikkan teknik dasar gerakan kaki, gerakan lengan, dan pernapasan pada renang gaya bebas. Dengan mempelajari petunjuk yang diberikan serta latihan yang disiplin, niscaya kalian akan mampu melakukan renang gaya punggung dengan baik dan aman. A PengertianGaya punggung merupakan gaya renang yang paling berbeda dengan ketiga gaya lainnya. Nama lain dari renang gaya punggung adalah back crawl stroke. Gaya punggung yaitu gaya renang dengan posisi punggung menghadap permukaan air. Dengan kata lain, saat berenang posisi badan telentang menghadap atas. Ketika melakukan renang gaya punggung, wajah selalu berada di atas permukaan air dan menghadap ke atas. Posisi ini memudahkan perenang dalam mengambil napas. Akan tetapi, posisi ini juga bisa menyulitkan mengingat wajah tidak menghadap ke depan.Start renang gaya punggung berbeda dengan renang dengan ketiga gaya lainnya. Start ketiga gaya selain gaya punggung dilakukan dari balok start di atas kolam. Namun, untuk gaya punggung, start dilakukan dari tepi di dalam kolam. Caranya, perenang menghadap dinding kolam dengan kedua tangan memegang besi pegangan. Untuk dapat melakukan renang gaya punggung dengan baik diperlukan koordinasi yang padu antara gerakan kaki, gerakan tangan, dan cara mengambil napas. Untuk itulah, mempelajari teknik dasar gerakan kaki, gerakan tangan, dan pernapasan sangat diperlukan. B Teknik Dasar Renang Gaya PunggungGerakan kaki, gerakan tangan, dan pernapasan merupakan teknik dasar yang harus dikuasai agar dapat berenang dengan baik dan benar. Untuk itu, latihan secara rutin dan disiplin dapat meningkatkan kemampuan dalam berenang. Dengan mengoordinasikan gerakan kaki, gerakan tangan, dan pernapasan, kalian akan mampu berenang dengan baik. Berikut adalah teknik dasar renang gaya punggung.Apakah perbedaan renang gaya punggung dengan gaya lainnya?PriitGambar 7.1 Start renang gaya punggung dilakukan di dalam kolam.
Renang Gaya PunggungIBCDFEKJMPQOHGANS671. Teknik Dasar Gerakan KakiSebenarnya, teknik dasar gerakan kaki renang gaya punggung sama dengan renang gaya bebas. Hanya saja, renang gaya punggung dilakukan dengan posisi badan tidak menelungkup, tetapi telentang. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah gerakan kaki dilakukan secara bergantian dengan cukup cepat. Tujuannya adalah agar arah gerak tubuh tidak melenceng, tetapi tetap lurus ke depan. Berikut ini adalah teknik dasar gerakan kaki gaya punggung.a. Bermula dengan meluruskan kaki kiri sedikit di bawah permukaan air. Telapak kaki menghadap ke bawah dengan ujung kaki sedikit muncul di permukaan. Tekuk sedikit kaki kanan ke bawah (kurang lebih 25O). Pada posisi ini, kaki kiri siap melakukan dayungan dan kaki kanan siap melakukan tendangan.b. Gerakkan kaki kiri ke bawah dengan kuat dan cepat untuk melakukan dayungan pada air. Bersamaan dengan itu, gerakkan kaki kanan ke atas untuk melakukan tendangan.c. Gerakkan terus kaki kiri hingga posisinya sedikit tertekuk ke bawah (seperti keadaan kaki kanan pada awal gerakan). Bersamaan dengan itu, lakukan terus tendangan dengan kaki kanan hingga posisinya lurus sedikit di bawah permukaan air (seperti keadaan kaki kiri di awal gerakan).d. Lakukan gerakan a-c dengan keadaan kaki yang berlawanan. Artinya, kaki kanan bersiap melakukan dayungan, sedangkan kaki kiri bersiap melakukan tendangan.e. Ulangi semua gerakan di atas berulang-ulang. Gambar 7.2 Teknik dasar gerakan kaki renang gaya punggung.Aaron Pierson adalah seorang atlet renang Amerika Serikat. Ia lahir pada tanggal 23 Juli 1983. Pada Olimpiade Beijing 2008, Aaron memecahkan rekor dunia renang di nomor 100 m gaya punggung putra atas namanya sendiri. Di nomor renang tersebut, ia mencatatkan waktu 52,54 detik. Waktu itu lebih cepat 0,35 detik lebih cepat dari rekor sebelumnya yaitu 52,89 detik.(Sumber: http://www.kompas.com)T o k o hTokoh
Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas IXINCDFEKJMPQOHGABS682. Teknik Dasar Gerakan LenganTeknik dasar gerakan lengan renang gaya punggung juga hampir sama dengan gerakan lengan gaya bebas. Hanya saja dalam renang gaya punggung, telapak tangan menghadap ke atas. Berikut adalah teknik dasar gerakan lengan renang gaya punggung.a. Dimulai dengan meluruskan lengan kanan ke depan di atas kepala. Punggung lengan berada di bawah menyentuh permukaan air. Sementara itu, lengan kiri diluruskan di samping badan. Pada posisi ini, lengan kanan siap melakukan kayuhan, sedangkan lengan kiri telah selesai melakukan dorongan.b. Teruskan gerakan kayuhan lengan kanan. Saat mencapai pinggang, tekuk lengan ke arah dalam dengan telapak tangan mengepal. Bersamaan dengan itu, gerakkan lengan kiri hingga keluar dari air dan lurus menunjuk ke atas.c. Dari keadaan tertekuk di samping pinggang, teruskan gerakan tangan hingga lurus di samping badan. Ketika melakukan gerakan tersebut, lengan kanan berarti melakukan gerakan dorongan. Sementara itu, teruskan gerak lengan Melatih Teknik Dasar Gerakan KakiSebagai latihan teknik dasar gerakan kaki renang gaya punggung, lakukan kegiatan berikut di bawah bimbingan guru kalian. Untuk menghindari terjadinya cedera yang tidak diinginkan, lakukan pemanasan secukupnya.1. Menggerakkan Kaki Sambil Duduka. Duduklah di tepi kolam. b. Julurkan kedua kaki ke air. Gunakan kedua tangan untuk menjaga keseimbangan badan.c. Gerakkan kedua kaki naik turun secara bergantian secara terus menerus selama beberapa menit. Usahakan saat bergerak kedua kaki tidak terbuka terlalu lebar atau terlalu sempit. Buatlah gerakan senyaman mungkin dengan gerakan yang kuat dan cepat.2. Berlatih dengan Bantuan Temana. Posisikan tubuh kalian telentang di permukaan air. Mintalah bantuan teman untuk memegangi badan kalian di bagian perut.b. Gerakkan kedua kaki kalian ke atas dan ke bawah secara bergantian selama beberapa menit. Usahakan saat bergerak kedua kaki tidak terbuka terlalu lebar atau terlalu sempit. Buatlah gerakan senyaman mungkin dengan gerakan yang kuat dan cepat.AktivitasGambar 7.3 Berlatih teknik dasar gerakan kaki dengan duduk Gambar 7.4 Berlatih teknik dasar gerakan kaki dengan bantuan teman.
Renang Gaya PunggungIBCDFEKJMPQOHGANS69kiri ke depan hingga punggung tangan menyentuh permukaan air. Pada posisi ini, lengan kiri siap melakukan kayuhan, sedangkan lengan kanan telah selesai melakukan gerakan dorongan.d. Ulangi gerakan a-c. Hanya saja, posisi lengan kanan berganti dengan lengan kiri. Demikian pula sebaliknya, posisi lengan kiri digantikan dengan lengan kanan.e. Ulangi gerakan a-d secara berurutan dan berkesinambungan. Gambar 7.5 Teknik dasar gerakan lengan renang gaya punggung.3. Teknik Dasar PernapasanTeknik dasar pernapasan renang gaya punggung tidaklah sesulit renang dengan gaya lainnya. Ini dikarenakan saat melakukan renang gaya punggung, wajah selalu berada di atas permukaan air. Oleh karena itulah, pernapasan dapat dilakukan kapan saja. Namun demikian, dalam mengambil napas perlu memerhatikan hal-hal berikut berikut.a. Lakukan pernapasan dengan nyaman.b. Jangan tergesa-gesa dalam mengambil napas. c. Hirup dan keluarkan udara dengan secara teratur dengan irama yang ajeg.Olahraga renang telah dikenal di Indonesia sebelum kemerdekaan. Perserikatan (sekarang Organisasi) renang yang pertama kali adalah Bandungse Zwembond atau Perserikatan Berenang Bandung yang didirikan pada tahun 1917. Perserikatan ini membawahi 7 perkumpulan. Di antaranya adalah perkumpulan renang di lingkungan sekolah seperti STOVIA, MULO, dan KWEEKSCHOOL. Selain Bandung, Jakarta dan Surabaya juga mendirikan perkumpulan-perkumpulan berenang dalam tahun yang sama. Pada tahun 1918 berdirilah West Java Zwembond atau Perserikatan Berenang Jawa Barat. Pada tahun 1927 berdiri pula Oost Java Zwembond atau Perserikatan Berenang Jawa Timur. Sejak saat itulah pertandingan antardaerah mulai diadakan .(Sumber: http://www.konidki.or.id)Jelajah
Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas IXINCDFEKJMPQOHGABS70A. Latihan Teknik Dasar Gerakan Lengan Berikut adalah beberapa latihan teknik dasar gerakan lengan renang gaya punggung. Saat melakukan latihan ini, usahakan gerakan lengan dilakukan dengan mantap, luwes, dan tidak kaku. 1. Berlatih dengan Bantuan Temana. Posisikan tubuh kalian telentang di permukaan air. Untuk membantu supaya tubuh kalian tetap terapung, mintalah bantuan teman untuk memegangi kaki kalian di bagian lutut.b. Lakukan gerakan lengan seperti yang telah dijelaskan.c. Ulangilah beberapa kali sampai kalian menguasai teknik dasar gerakan lengan.2. Berlatih dengan Bantuan Pelampunga. Berdirilah di tepi kolam menghadap ke dinding kolam.b. Jepitlah sebuah pelampung dengan kedua paha. c. Jejaklah dinding kolam sekuat tenaga sehingga badan kalian meluncur dengan badan telentang. d. Saat meluncur, lakukan gerakan lengan seperti yang telah dijelaskan. e. Lakukan beberapa kali sehingga kalian menguasai teknik dasar gerakan lengan.B. Latihan PernapasanPernapasan dalam renang gaya punggung memang mudah dilakukan karena hidung dan mulut selalu berada di atas permukaan air. Walaupun begitu, latihan pernapasan tetap diperlukan. Untuk itu, lakukan latihan berikut.1. Berdirilah di tepi kolam dengan berpegangan pada tepi kolam.2. Masukkan kepala kalian ke dalam air. Tahan hingga 5 detik. Lakukan berulang-ulang sebanyak 10-15 kali.3. Lakukan kembali latihan tersebut dengan menahan napas di dalam air selama 10 detik. C. Latihan Koordinasi Gerakan Kaki, Gerakan Lengan, dan PernapasanKalian telah berlatih teknik dasar gerakan kaki, gerakan lengan, dan pernapasan. Kini, lakukan gerakan yang mengoordinasikan ketiga teknik dasar tersebut. Dengan kata lain, cobalah untuk melakukan renang gaya punggung . Jika kalian merasa belum menguasai ketiga teknik dasar tersebut, mintalah bantuan teman atau guru kalian. Lakukan kegiatan ini di kolam yang tidak terlalu dalam untuk menjaga keselamatan.AktivitasGambar 7.6 Berlatih teknik dasar gerakan lengan dengan bantuan teman.Gambar 7.7 Berlatih teknik dasar gerakan lengan dengan bantuan pelampung.
Renang Gaya PunggungIBCDFEKJMPQOHGANS711. Gaya punggung yaitu gaya renang dengan posisi punggung menghadap permukaan air.2. Gerakan kaki renang gaya punggung sebaiknya dilakukan secara bergantian dengan cukup cepat. Tujuannya adalah agar arah gerak tubuh tidak melenceng, tetapi tetap lurus ke depan.3. Teknik dasar gerakan lengan renang gaya punggung hampir sama dengan gerakan lengan gaya bebas. Hanya saja dalam renang gaya punggung, telapak tangan menghadap ke atas.4. Pernapasan dalam renang gaya punggung mudah dilakukan karena wajah selalu berada di atas permukaan air.5. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mengambil napas adalah sebagai berikut.a. Lakukan pernapasan dengan nyaman.b. Jangan tergesa-gesa dalam mengambil napas. c. Hiruplah dan keluarkan udara dengan secara teratur dengan irama yang ajegR angkuman4. Agar arah gerak tidak melenceng, sebaiknya gerakan kaki dilakukan dengan gerakan . . . .a. agak cepat b. agak kuatc. perlahand. lemah5. Saat salah satu kaki siap melakukan dayungan, maka kaki yang lain siap melakukan gerakan . . . .a. tendangan b. dayunganc. majud. naik6. Dalam renang gaya punggung, ketika lengan menyentuh permukaan air, maka telapak tangan menghadap ke . . . . a. atas c. kiri b. bawah d. kananUji KompetensiKompetensiA. Pilihlah jawaban yang tepat.1. Perbedaan renang gaya bebas dan gaya punggung terletak pada . . . . a. gerakan kaki b. ayunan tanganc. posisi badand. dorongan tangan2. Nama lain dari renang gaya pung-gung adalah . . . . a. back stroke b. butterfly stroke c. crawl stroked. back crawl stroke3. Kesulitan utama ketika melakukan renang gaya punggung terletak pada . . . . a. gerakan kakib. gerakan lenganc. penentuan arah d. pernapasan
Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan Kelas IXINCDFEKJMPQOHGABS721. Pada umumnya, gerakan kaki dan lengan renang gaya punggung sama dengan gaya bebas. Walaupun begitu, tetap ada perbedaan di antara keduanya. Berdiskusilah bersama kelompok kalian untuk membahas perbedaan gerakan kaki dan lengan pada renang gaya punggung dan gaya bebas. 2. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika kita akan berenang, terutama berkaitan dengan kesehatan dan keselamatan. Diskusikan bersama kelompok kalian tentang faktor-faktor yang perlu diperhatikan saat berenang agar kalian tetap sehat dan selamat.Presentasikan hasil diskusi kelompok kalian di depan kelompok lainnya supaya mendapatkan masukan.Tugas7. Ketika salah satu lengan siap melaku-kan gerakan dayungan, maka lengan yang lain . . . . a. mulai melakukan dorongan b. selesai melakukan dayunganc. selesai melakukan dorongand. diam di samping badan8. Lengan akan melakukan gerakan dorongan setelah posisinya berada . . . .a. di depan kepala b. di udara c. samping pinggangd. menyentuh air9. Pernapasan dalam renang gaya pu ng-gung mudah dilakukan karena wajah . . . .a. lebih sering muncul ke permu-kaan airb. lebih sering berada di dalam airc. selalu di atas permukaan aird. badan dalam keadaan menelung-kup10. Hal berikut perlu diperhatikan saat mengambil napas, kecuali . . . .a. dilakukan dengan nyamanb. dilakukan secara teraturc. dilakukan dengan santaid. dilakukan dengan cepatB. Jawablah soal-soal berikut.1. Apakah perbedaan renang gaya punggung dengan ketiga gaya renang lainnya?2. Jelaskan teknik dasar gerakan kaki renang gaya punggung.3. Bagaimanakah caranya supaya saat berenang dengan gaya punggung arahnya tidak melenceng?4. Gambarkan urutan teknik dasar ge rak-an lengan renang gaya punggung.5. Sebutkan hal-hal yang perlu diperhati-kan saat mengambil napas.